Zulkifli Hasan Minta Kader PAN Tidak Gontok-Gontokan

Politik298 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI  – Ketua DPP Partai Amanat Nasional (PAN) meminta untuk tidak gontok-gontokan. Sehingga dalam pelaksanaan Musda bisa berjalan dengan baik.

Menurutnya, pihaknya tidak lagi menginginkan kejadian saat Musyawarah Nasional (Munas) di Kendari sudah tidak lagi terulang. Untuk itu, pihaknya menginginkan pelaksanaan Musda bersama ini berjalan dengan baik.

“Hanya Munas PAN yang sesama kita saling gontok-gontokan. Jadi kami harapkan dengan Musda bersama ini bisa menciptakan iklim yang sejuk internal partai,”ungkapnya dalam sambutannya ketika membuka Musda bersama DPD PAN Kabupaten dan Kota se Sultra, Selasa (23/2/2021).

Zulkifli menuturkan, idealnya persaingan itu terjadi dalam Pemilihan Umum untuk memperebutkan kursi paling banyak di DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD tingkat Kabupaten dan Kota.

“Idealnya memang kita bersaing dengan  Partai politik lainnya untuk meraih kursi di DPR. Untuk itu kesòlidan antara pengurus sangatlah kita harapkan,”ungkapnya.

Penulis  : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *