KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Warga Jalan Lahora Kelurahan Baruga Kecamatan Baruga meminta pengaspalan dan pemasangan lampu jalan di lingkungannya. Hal ini disampaikan warha saat reses anggota DPRD kota Kendari Rostina Tarimana di wilayah tersebut, Rabu (11/11/2020).
Sunaria warga di jalan Lahora mengatakan, Masyarakat sangat membutuhkan pengaspalan jalan di lingkungannya. Sebab di musim penghujan jalan dilingkungannya menjadi licin.
“Kami sangat bersukur karena anggota DPRD kota Kendari mau melaksanakan reses di wilayah ini. Jadi harapan kami ada perbaikan jalan dilingkungan kami kalau bisa jalannya di aspal,” jelasnya, di lokasi reses, Rabu (11/11/2020).
Selain itu diungkapkannya, dengan dia soalnya jalan di li dukungannya tersebut sangatlah membantu masyarakat yang akan menuju ke masjid.
Menyikapi permintaan warga, anggota DPRD kota Kendari Rostina Tarimana menuturkan, usulan warga ini akan ditindak lanjuti dengan dimasukkan dalam APBD Kota Kendari.
“Saya melihat usulan warga untuk dilakukan pengaspalan jalan ini sangat penting. Untuk itu, pihaknya akan segera melakukan komunikasi dengan Pemkot Kendari, “terangnya.
Terkait realisasi usulan warga tersebut, politisi Partai Keadilan Sejahtera ini menukaskan, pihaknya akan mengupayakan bisa terealisasi di APBD 2021 mendatang.
Reporter : Rezky