KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Setidaknya tiga sekolah di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra) bakal mulai melaksanakan proses belajar mengajar (PBM) tatap muka, pada Januari 2021. Kebijakan itu dilakukan oleh Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Dikmudora) Kendari.
Kepala Dikmudora Kendari, Makmur mengungkapkan, dari beberapa sekolah yang mengajukan PBM tatap muka, pihaknya hanya memilih tiga sekolah menengah pertama (SMP) yang memenuhi syarat. Ketiganya yakni SMPN 19 Kendari, SMPN 21 Kendari, dan SMP Prater.
“Alasan memilih ketiga sekolah itu dikarenakan peserta didiknya yang tidak terlalu banyak, sehingga ketika melakukan PBM tatap muka tidak menimbulkan kerumunan. Kalau SMP 21 itu karna memang jumlah peserta didiknya hanya 22 atau 32 itu, kemudian SMP 19 itu sama juga dan SMP Prater seperti itu juga, hanya skenario pulang dan datangnya anak didik itu berbeda,” ungkap Makmur saat ditemui awak media, Senin (30/11/2020).
Dia juga menjelaskan, perisapan ketiga sekolah itu sudah sangat baik. Pihaknya pun juga akan mengajukan surat izin ke Walikota Kendari terkait dengan rencana PBM tatap muka yang akan dilakukan ketiga sekolah itu.
“Yang jelas persiapannya sangat baik untuk ketiga sekolah ini, sekarang kita mengajukan izin ke pemerintahan dalam hal ini Walikota. Insya Allah hari Senin kita masukkan surat kita, bahwa sekolah ini sudah siap dengan pertimbangan-pertimbangan tertentu,” tutupnya.
Reporter: Idris E.