KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Kemungkinan akan bertambahnya tersangka baru dalam kasus pajak reklame Kota Kendari tahun 2018 -2019 masih menunggu pengembangan persidangan yang sedang berjalan.
Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Kendari Shirley Samuan mengatakan, untuk sejauh ini penambahan tersangka kasus dugaan korupsi pajak reklame kendari pihaknya masih akan melihat bagimana perkembangan dari hasil persidangan.
Untuk itu ungkapnya, pihaknya belum bisa berbicara banyak terkait kasus ini. Tetapi nanti ketika hasilnya bagaimana dan kalau memang ada terindikasi maka pihaknya akan melakukan tindak lanjuti.
“Untuk tersangka sejauh ini masih satu orang ,dan waktu saya menjabat menjadi Kajari Kendari hanya tinggal melanjutkan. Selain itu pada waktu itu saya sudah limpahkan dan sekarang sudah mau tahap akhir,”jelasnya, pada kendariaktual.com, Jumat (26/2/2021).
Selain itu dituturkannya, saat ini telah memasuki tahap penuntutan return. Dimana saat ini sedang dibacakan surat tuntutan jaksa. Untuk jadwal sidangnya puhakny belum pastikan, sebab sidang dilaksanakan satu minggu sekali pada Hari Sabtu.
“Adapun tersangka pelaku kasus dugaan korupsi pajak reklame di Kota Kendari sekarang masih dalam tahanan kota dan dia sekarang masih berada di Kota Kendari,”terangnya.
Reporter : Krismawan
Editor : M Rasman Saputra