KENDARIAKTUL.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir memulai tahun baru dengan menyusun kabinet baru. Ratusan pejabat berganti yakni pejabat tinggi pratama, camat, lurah dan kepala puskesmas, lingkup Pemerintah Kota Kendari. Perwakilan pejabat dilantik dan diambil sumpahnya di Ruang Media Center Rumah Jabatan Wali kota, sedangkan yang lain mengikuti peroses pelantikan secara daring, Senin (11/1/2021).
Sejumlah pejabat yang berganti yakni, Kadis Perikanan dijabat Imran Ismail menggantikan Rahman Napirah yang memasuki usia pensiun.
Kadis Pangan dijabat Hasria Mahmud menggantikan Imran Ismail dan Askar Mahmud menjabat Kadis Perpustakaan dan Arsip menggantikan Halili yang memasuki masa pensiun.
Sedangkan jabatan yang ditinggalkan Hasria sebagai Kadis Pengendalian Penduduk dan Kb serta Askar Mahmud sebagai Kadis Pemukiman, Kawasan Perumahan dan Pertanahan masih kosong.
Pejabat lain yang dilantik diantaranya Rusdin Jaya sebagai Sekretaris Dinas Perikanan dan Tigor Sihite sebagai Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian.
Sejumlah camat ikut berganti yakni, Alda Kesutan Lapae dilantik menjadi Camat Kadia, Sentosa dilantik menjadi Camat Kambu dan Istaman Seislova dilantik sebagai Pj Camat Abeli.
Sedangkan lurah yang ikut dilantik yakni, Dasril Yamin sebagai Lurah Dapu-dapura, Sukrin sebagai Lurah Labibia, Sarman Latama sebagai lurah Puuwatu, Juhardin sebagai Lurah Bonggoeya, Ridlan Nurung sebagai Lurah Lepo-lepo, AdiIrfan sebagai Lurah Sambuli, Arwan Juliansyah sebagai Lurah Kambu, Yohanes sebagai Lurah Mandonga, Muhammad Azhar Raona sebagai Lurah Wundumbatu, Edang Sudiarto Sudiro sebagai Lurah Anaiwoi dan Ishak sebagai Lurah Kadia.
Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir menjelaskan, pelantikan ini merupakan bagian dari kehidupan organisasi untuk meningkatkan kapasitas kelembagaan serta melakukan pembenahan organisasi untuk meningkatkan kinerja dan pelayanan pada masyarakat.
” Peran saudara dalam melakukan pelayanan sangat strategis karena melaksanakan tugas teknis dalam membantu Wali Kota Kendari mewujudkan visi misi Kota Kendari,” ungkapnya.
Pasangan Siska Karina Imran ini berharap kepada pejabat yang baru dilantik agar mengemban tugas, menggerakkan dan membina bawahannya sesuai tugas pokok dan fungsinya.
Disamping itu juga dapat menjadi contoh dan teladan bagi bawahannya dalam menjalankan organisasi, termasuk memberikan pembinaan terhadap seluruh pegawai di lingkungan kerja yang dipimpin.
Lebih lanjut Walikota juga mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk selalu bekerja keras, bekerja ikhlas, dan profesional dalam melaksanakan tugas yang diberikan.
Walikota Kendari juga mengajak agar kita sama-sama untuk menyukseskan pelaksanaan Vaksin Covid-19 yang akan dilaksanakan dalam beberapa waktu yang akan datang.
Reporter : Abdi Sabriansyah
Editor : M Rasman Saputra