Sulkarnain Tak Mempermasalahkan Pilwali digelar 2024

Headline, Politik267 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Pemilihan Wali Kota (Pilwali) kota Kendari telah diputuskan diselenggarakan tahun 2024 mendatang, hal tersebut dinilai merugikan Sulkarnain Kadir sebagai wali kota defenitif. Pasalnya ia harus melepas jabatannya pada 2022 nanti sehingga tidak berpotensi menjadi calon incumbent.

Menyikapi hal tersebut Sulkarnain mengatakan, dirinya tidak mempersoalkan kapan akan dilaksanakannya Pilwali apakah akan dilaksanakan pada 2022 ataupun 2024. Sebab dirinya saat ini fokus dalam menjalankan tugasnya sebagai Wali Kota Kendari.

“Tidak ada urusan dengan itu, Bagi saya tidak ada untung rugi dalam menjalankan tugas sebagai Wali Kota Kendari”jelasnya, pada kendariaktual.com, Rabu (10/2/2021).

Mantan anggota DPRD Kota Kendari ini mengungkapkan, kebijakan Pemerintah pusat yang memutuskan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dilakukan serempak pada 2024 tentunya sudah melalui kajian yang sangat komprehensif.

“Kebijakan pelaksanaan Pilkada tersebut telah dipertimbangkan baik buruknya sehingga harus dilaksanakan dengan baik. Untuk itu kita harus mematuhinya dan menjalankannya dengan baik,”ujarnya.

Reporter : Muhammad Iqra
Editor     : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *