Ridwan Bae Turunkan Bantuan Drainase Lingkungan di Kolaka dan Kendari

Kendari827 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae menurunkan bantuan drainase lingkungan di Kabupaten Kolaka dan Kota Kendari pada tahun anggara 2022.

Ridwan Bae mengatakan,  melalui program Infrastruktur Berbasis Masyarakat Kota Tanpa Kumuh (IBM Kotaku) pemerintah Sultra mendapatkan bantuan pembuatan drainase lingkungan di dua kabupaten. Dua kabupaten tersebut yakni Kabupaten Kolaka dan Kota Kendari.

“Pengerjaan drainase lingkungan ini sudah mulai dikerjakan dan di Kota Kendari sudah dilakukan peletakan batu pertama oleh Wali Kota Kendaro. Target kami pengerjaan drainase ini selesai sebelum musim hujan turun, “jelasnya pada kendariaktual.com, Sabtu (6/8/2022).

Politisi Partai Golkar ini mengungkapkan, untuk Kota Kendari pihaknya memberikan bantuan sebanyak empat titik, sedangkan untuk Kabupaten Kolaka mendapatkan jatah satu titik.

“Jadi lokasi IBM Kotaku tahun ini ada lima titik dan kami harapkan bisa selesai tepat waktu dan dapat mencegah terjadinya banjir di Kota Kendari dan Kabupaten Kolaka, “tuturnya.

 

 

Repoter : Idris
Editor     : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait