Rasak-Afdhal Bakal Ciptakan Pemerintahan yang Bersih

Politik537 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Pasangan Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari Abdul Rasak dan Afdhal bakal menciptakan pemerintahan yang bersih di Kota Kendari.

Abdul Rasak mengatakan, untuk menjadikan kota Kendari sebagai kota yang maju tentunya bukanlah suatu pekerjaan yang mudah.

Langkah awal yang akan dilakukan ungkapnya, dengan menciptakan pemerintahan yang bersih dan bebas dari korupsi.

“Saya bersama Pak Afdhal memiliki komitmen yang jelas dalam membangun kota kendari. Komitmen kami yang paling jelas adalah memciptakan pemerintahan yang bersih,”jelasnya pada kendariaktual.com, Senin (23/9/2024).

Rasak menuturkan, saat ini konsep visi dan misi dirinya bersama Afdhal sudah tersusun dengan baik. Hanya saja tinggal bagaimana visi dan misi ini dijalankan ketika terpilih menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari.

Sementara itu calon Wakil Wali Kota Kendari Afdhal menuturkan, pemerintahan yang bersih bisa diciptakan jika pemimpinnya bersih dari korupsi dan hal-hal negatif lainnya.

Jadi jika untuk mencari figur seperti itu ungkapnya, ada pada Abdul Rasak yang sudah dua kali menjadi Ketua DPRD Kota Kendari dan tidak pernah tersangkut persoalan hukum.

“Saya tidak memiliki deal apapun dengan Pak Rasak terkait bagi-bagi jabatan atau apa saja. Tetapi saya dan Pak Rasak berkomitmen menciptakan pemerintahan yang bersih,”tuturnya.

Reporter : Intan
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /home/kendariaktual.com/public_html/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627

Berita Terkait