PKT Diharapkan Bisa Tekan Angka Kriminalisasi di Kota Kendari

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Program Kendari Terang (PMK) diharapkan bisa menekan angka kriminalisasi di Ibukota Sulawesi Tenggara ini.

Ketua DPRD Kota Kendari Subhan mengatakan, munculnya PKT ini berawal dari tingginya angka kriminalisasi di Kota Kendari seperti pembegalan dan peredaran narkoba.

Untuk itu kata Politisi Partai Keadilan Sejahtera ini, PKT ini menjadi sebuah langka nyata dari Pemerintah Kota bersama DPRD Kota Kendari dalam menciptakan kota Kendari yang aman.

“Hadirnya program kendari terang ini sangatlah membantu masyarakat. Sebab banyak tindakan kriminalitas yamg disebabkan lingkungan yang gelap dan tidak memiliki penerangan jalan,”jelasnya pada kendariaktual.com, Minggu (5/6/2022).

Subhan menuturkan, sejauh ini efek dari PKT ini sangatlah positif. Dimana daerah yang dulunya rentan pembegalan ataupun praktek peredaran narkoba akibay gelap menjadi aman karena kondisi jalan yang terang.

Dengan dampak yang positif seperti ini lanjut Legislator asal Kecsmatan Kadia dan Wuawua ini, Pemkot Kendari kembali mengalokasikan anggaran untuk kelsnjutan program Kendari terang.

“Untuk tahun ini kita akan kembali menambah ribuan titik lampu kendari terang yang lokasinya dinilai membutuhkan pemerangan,”tuturnya.

Reporter : Nurul
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *