Perbasasi Sultra Gelar Kejuaraan Softball Antar Klub

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Pengurus Provinsi (Pengprov) Perserikatan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sulawesi Tenggara (Sultra) menggelar Kejuaraan Softball antar klub, 25 sampai dengan 27 Maret.

Dalam kejuaraan ini rencananya akan diikuti oleh empat tim. Empat tim tersebut diantaranya, Tim Softball Munchen, Tim Softball Labengki, Tim Softball Kuda Hitam dan Tim Softball Arafah.

Ketua Pengprov Perbasasi Sultra Pahri Yamsul mengatakan, kejuaraan yang dilaksanakan ini bertujuan untuk bagaimana mencari bibit-bibit atlit Softball Sultra. Selain itu kejuaraan ini dilaksanakan untuk meningkatkan jam terbang bagi para atlit Sultra.

“Sejauh ini para pemain kita masih kekurangan jam terbang khususnya para pemain muda. Maka dari itu melalui kejuaraan ini kami harapkan bisa segera mematangkan para pemain muda di Sultra, “jelasnya pada kendariaktual.com, Kamis (24/3/2022).

Mantan pesoftball andalan Sultra ini menuturkan, saat ini pihaknya tengah memaksimalkan pembinaan usia muda. Sebab aturan U 23 di PON XXI nantinya membuat pihakna segera menyiapkan pemain lapis dua bagi tim Softball Sultra.

“Kejuaraan ini kami harapkan bisa berjalan dengan secara  maksimal. Sehingga kita bisa menghasilkan pesoftball yang handal agar bisa kita andalkan ditingkat nasional,”tuturnya.

 

Penulis : Rasman

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *