Pengembangan Tridharma, IAIN Kendari Jalin Kerjasama dengan KLMUC

Pendidikan1194 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI- IAIN Kendari mulai menjalin kerjasama dengan Kuala Lumpur Metropolitan College University (KLMUC) yang ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Rektor IAIN Kendari, Faizah binti Awad dan Vice Chancellor KLMUC, Syed Helmy Syed Abu Bakar. Penandatanganan MoU tersebut tentang pengembanngan tridharma perguruan tinggi atau program pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat ini. Dihadiri Wakil Rektor I IAIN Kendari, Husain Insawan, di Kampus KLMUC, Selasa (22/11/2022)

Usai penandatanganan MoU, Rektor IAIN Kendari, Faizah menawarkan beberapa program implementasi kerjasama antara lain program double degree yang diperuntukkan kepada mahasiswa hafizh Qur’an dari lintas prodi di IAIN Kendari, terutama bagi mahasiswa program studi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir. Hal ini mendapat respon positif dari Prof Syed Helmy Syed Abu Bakar.

“Kita akan mempersiapkan instrumen yang dibutuhkan untuk mewujudkan program double degree linta negara ini. Tahap awal kita mulai dulu untuk para hafizh qur’an,” katanya.

Para mahasiswa yang mengikuti program double degree akan diberikan peluang untuk bekerja di perusahaan di Malaysia serta memperoleh kesempatan studi lanjutan pada program Magister (MBA) dan Doktor (Ph.D) dengan skema sharing pembiayaan antara mahasiswa dan KLMUC.

Selaku Wakil Rektor I IAIN Kendari, Husain Insawan, menjelaskan, pada program double degree ini mahasiswa KLMUC akan mengikuti perkuliahan di IAIN Kendari dan sebaliknya mahasiswa IAIN Kendari akan berkuliah di KLMUC.

“Setelah menyelesaikan studinya, mereka bisa memperoleh dua gelar sekaligus yaitu Sarjana Agama (S.Ag) dan Bachelor of Business Administration (BBA). Ini akan sangat menguntungkan bagi mahasiswa, sebab memiliki dua gelar yang berbeda akan membuka peluang yang lebih luas,” jelasnya.

Implementasi program ini double degree selaras dengan kebijakan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan tentang Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Program ini bertujuan memberikan peluang bagi mahasiswa untuk memiliki multi kompetensi yang bermanfaat untuk pengembangan karir mereka di dunia kerja. Selain itu, penguasaan berbagai bidang keilmuan juga menjadi bagian dari visi transdisipliner IAIN Kendari.

Sebagai langkah awal, Dekan Ilmu Bisnis KLMUC, Dr. Anas Tajudin telah ditugaskan oleh Vice Chancellor untuk menyiapkan kurikulum dan pola pembelajaran program double degree untuk menjadi acuan bagi kedua belah pihak.

Kegiatan penandatanganan MoU yang menjadi bagian dari kunjungan Rektor IAIN Kendari dan rombongan di Malaysia juga dilanjutkan dengan sesi diskusi keilmuan dengan para dosen dan mahasiswa KLMUC. Pada kesempatan ini, Rektor IAIN Kendari mempresentasikan materi tentang Bullying in Islamic Perspective (Perundungan dalam Perspektif Islam).

Usai berkunjung di KLMUC Rektor dan rombongan masih akan mengikuti kegiatan di beberapa kampus di Malaysia antara lain Universiti Kebangsaan Malaysia dan Universiti Pendidikan Sultan Idris.

 

Reporter : Nurul

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *