KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Nelayan asal Desa Wadiobero Kecamatan Gu Kabupaten lButon Tengah Halim Asa (60) dilaporkan terjatuh dari perahu yang ditumpanginya saat memancing, Kamis (14/11/2024).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kendari Amiruddin A.S mengatakan, pada pukul 19.05 Wita pihaknya menerima informasi dari Abas salah seorang keluarga korban.
Kasarnas mengungkapkan, keluarga korban melaporkan telah terjadi kecelakaan kapal yakni 1 orang nelayan yang terjatuh dari longboatnya saat memancing di sekitar perairan Desa Wadiabero Kecamatan Gu.
Berdasarkan informasi tersebut ungkapnya, pada pukul 19.20 Wita Tim Rescue Pos SAR Baubau diberangkatkan menuju LKP dengan menggunakan RIB untuk memberikan bantuan SAR.
“Tim sudah kami berangkatkan untuk melakukan pencarian. Adapun jarak tempuh LKP dari Pelabuhan Topa sekitar 10NMautical Mile,”jelasnya pada kendariaktual.com, Kamis(14/11/2024).
Amiruddin menuturkan, kronologi kejadian berawal pada kamis 14 November 2024 sekitar pukul 15.00 Wita korban pergi memancing diperairan desanya.
Tetapi katanya, sekitar pukul 17.00 Wita korban terlihat oleh teman sedesanya dari kejauhan terjatuh ke laut dari longboat milik korban,
“Pencarian telah dilakukan oleh pihak keluarga hingga informasi ini diterima dengan hasil nihil,”tuturnya.
Reporter : Idris
Editor. : Rasman