Masyarakat di Kelurahan Mangga Dua Usulkan Bedah Rumah

Advetorial1551 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Masyarakat di Kelurahan Mangga Dua Kecamatan Kendari Kota Kendari mengusulkan bedah rumah untuk warga kurang mampu. Hal ini disampaikan saat anggota DPRD Kota Kendari La Ode Azhar menyambangi warga diwilayah tersebut.

La Darmin, warga di Kelurahan Mangga Dua mengatakan, saat ini pihaknya berharap ada bantuan bedah rumah bagi masyarakat kurang mampu di wilayahnya. Untuk itu pihaknya meminta, perhatian dari Pemerintah Kota Kendari dan DPRD Kota Kendari agar bisa merealisasikan hal tersebut.

Ilustrasi

“Banyak warga kita yang rumahnya membutuhkan bantuan bedah rumah. Harapan kami tahun ini atau tahun depan ada warga kami yang mendapatkan bantuan bedah rumah,”jelasnya, pada kendariaktual.com, Jumat (5/5/2023).

Selain itu ujarnya, bantuan bedah rumah ini sudah pernah ada di wilayahnya. Tetapi pihaknya berharap masih ada bantuan bedah rumah buat masyarakat kurang mampu di Kelurahan Mangga Dua.

Menyikapi usulan masyarakat tersebut, anggota DPRD Kota Kendari La Ode Azhar menerangkan, pihaknya akan akan menampung dan akan mengkomunikasikan dengan Pemerintah Kota Kendari.

Selain itu kata Politisi Partai Golkar ini, pihaknya akan berupaya agar usulan dari masyarakat untuk bedah rumah ini bisa masuk dalam APBD 2024 mendatang.

Reses, La Ode Ashar Bagikan Kartu BPJS Kesehatan ke Warga Kasilampe
ilsurasi

“Kami tentunya tidak akan tinggal diam akan usulan masyarakat seperti ini. Sebab kami menyadari usulan dari masyarakat ini sangatlah penting dan sangat penting untuk kita sahuti, “tuturnya.

Untuk tahun ini terang Legislator asal Kecamatan Kendari dan Kendari Barat ini, Pemeritah Kota Kendari meberikan bantuan Puluhan unit bedah rumah itu kepada masyarakat yang tersebar di 23 kelurahan 11 kecamatan, yang mana masing-masing kecamatan terdapat 2-3 unit rumah.

Dimana untuk tahun lalu lanjutnya, Pemerintah Kota Kendari memberikan bantuan bedah rumah sebanyak 4 unit, dari 22 yang diusulkan. Hal ini disebabkan karena adanya refocusing anggaran.

“Karena ada recofusing anggaran kita menjadi terbatas tahun sebelumnya tetapi untuk tahun ini anggaran Pemerintah Kota Kendari ada peningkatan dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Dan ini bisa memberikan bantuan yang lebih banyak,” ungkapnya.

Jadi tukas anggota DPRD Kota Kendari dua periode ini, untuk usulan masyarakat ini akan diupayakan bisa masuk dalam APBD 2024 mendatang dan bisa diberikan kemasyarakat juga tahun depan.

“Intinya ketika usulan masyarakat menjadi suatu hal yang menjadi skala prioritas, maka akan kami perjuangkan untuk bisa masuk dalam APBD Kota Kendari tahun  depan, “tukasnya.(Adv)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *