KONI Konsel Segera Data Atlitnya

Olahraga416 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Menjelang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV KONI Kabupaten konawe Selatan (Konsel) akan segera mendata atlitnya.

Ketua KONI Konsel Adi Jaya Putra mengatakan, pihaknya akan menyusun data base atlit. Dengan begitu, akan bisa menakar peluang jumlah medali yang akan diraih pada Porprov nantinya.

Guna mendapatkan data tersebut katanya, pihaknya akan mengundang seluruh pengurus cabang olahraga di Konsel agar data base atlit bisa diketahui.

“Dengan memiliki data base atlit kita bisa mengetahui gambaran berapa jumlah medali yang akan kita dapat di Porprov. Saya contohkan cabor renang pada Porprov di Kolaka meraih 4 emas oleh atlit A, dengan begitu atlit tersebut akan kita bisa semaksimal mungkin untuk mempertahankan medali yang diraihnya,”jelasnya pada kendariaktual.com, Rabu (30/3/2022).

Selain itu untuk Porprov XIV di Kota Baubau dan Kabupaten Buton tuturnya, KONI Konsel juga akan menyusun klasifikasi cabor unggulan. Ini dilakukan untuk bisa mengetahui peluang Konsel di Pesta olahraga empat tahunan terakbar di Sultra.

Untuk target di Porprov XIV Adi menukaskan, pihaknya akan menargetkan minimal bisa masuk 3 besar dalam daftar perolehan medali nantinya.

“Kualitas atlit serta pembinaan cabor yang baik membuat saya yakin kita mampu meraih prestasi maksimal.di Porprov XIV,”tukasnya.

Penulis; Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait