Kelurahan Lahundape Beri Reward Juara Lomba Kebersihan Tingkat RT

Advetorial1819 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang bersih di setiap lingkungan RW/RT, Pemerintah Kelurahan Lahundape, Kecamatan Kendari barat, kota Kendari memberikan reward berupa sertifikat dan uang pembinaan kepada ketua RT yang berhasil meraih juara lomba kebersihan.

Pemberian reward kepada para ketua RT yang berhasil menciptakan lingkungan yang bersih di lingkungannya dilakukan di aula kelurahan Lahundape yang juga di hadiri Camat Kendari Barar Amir Yusuf, dan Kapolsek Kemaraya IPTU Heru Purwoko, Jumat malam (15/9/2023).

Lurah Lahundape Juhardin Dema mengungkapkan pemberian reward terhadap ketua RT yang berhasil menciptakan kebersihan dilingkungnya merupakan salah satu upaya pihak memotivasi masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan terutama di lingkungannya masing – masing, selain itu pemberian reward ini agar kedepannya para ketua RT belum memperoleh predikat juara lomba kebersihan ini dapat termotivasi untuk menciptakan kebersihan dilingkungannya masing – masing.

Lurah Lahundape Juhardin Dema menyerahkan hadiah ke RT lomba kebersihan.

“Reward ini merupakan salah satu upaya kita memberikan motivasi kepada ketua RT untuk bersama – sama warganya dalam menciptakan lingkungan yang bersih,” ungkap Juhardin Dema.

Menurutnya peran aktif warga dalam menjaga kebersihan bergantung para ketua RW/RT di lingkungannya masing – Masing, untuk ketua RW/RT tidak berhenti sampai disini saja dalam menciptakan lingkungan yang bersih namun kiranya penghargaan yang telah di terima dapat terus di tingkatkan sehingga lingkungan di wilayah kelurahan Lahundape tetap terjaga.

“Saya juga ucapkan terima kasih kepada ketua RT yang telah berhasil menciptakan kebersihan di lingkungannya masing dan kiranya tingkat partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan dapat terus dilakukan,” ujarnya.

Ilustrasi

Lurah Lahundape Juhardin Dema saat menyerahkan reward kepada juara II lomba Kebersihan
Sementara itu Camat Kendari Barat Amir Yusuf mengungkapkan lomba kebersihan yang di selenggarakan kelurahan Lahundape ini sangat penting dilakukan, sebab dalam mewujudkan lingkungan yang bersih di perlukan peran penting semua pihak untuk terlibat dan ikut serta menciptakan lingkungan yang bersih.

“Lomba kebersihan ini juga sebaga ajang memotivasi dalam meningkatkan kebersihan, apalagi kelurahan Lahundape ini merupakan salah satu kelurahan yang banyak di kunjungi dan dilihat oleh masyarakat dari luar sehingga perlu selalu menjaga kebersihan,” ungkap Amir Yusuf.

Pada kesempatan itu juga Amir Yusuf mengingatkan dimana menjelang pemilu 2024 untuk kiranya warga kelurahan Lahundape untuk selalu menjaga stabilitas, dengan tetap menjaga kebersamaan dan menjaga silaturahmi.

Di Tempat yang sama Kapolsek Kemaraya IPTU Heru Purwoko memohon dukungan warga dan seluruh stakholder yang ada di kelurahan Lahundape terutamanya dalam melaksanakan tugas sebagai Kapolsek kemaraya yang baru.

“Sebagai Kapolsek baru saya memohon kiranya dukungan kepada seluruh stakholder yang ada di kelurahan lahundape dalam melaksanakan tugas,” ungkap Heru.

Ia juga mengingatkan agar warga Kelurahan Lahundape untuk selalu tetap menjaga keamanan dilingkungannya masing – masing terkhususnya dalam gangguan kamtimas dan peredaran Narkotika.

Ilustrasi

“Kami dari Polsek Kemaraya akan selalu sedia 24 jam untuk memberikan pelayanan kepada warga yang ingin melaporkan hal – hal yang sifatnya gangguan kamtibmas begitu juga adanya peredaran narkotika diwilayah kelurahan Lahundape,” ujarnya.

Untuk di Ketahui Lomba Kebersihan tingkat Kelurahan Lahundape keluar sebagai juara I yakni RT 13, juara II RT 02, Juara III RT 03, harapan I RT 11, Juara Harapan II RT 12 dan Harapan III RT 09.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *