Kadinkes Kendari Sebuat Cold Chain Kunci Sukses Vaksinasi

Kendari282 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Sebanyak 8.680 vaksin yang telah didistribusikan pihak provinsi kepada kota kendari saat ini akan didstubusikan kepada 15 puskesmas yang berada di kota kendari.

Kepala Dinas  Kesehatan (Kadinkes) Kota Kendari, Rahminingrum mengatakan, pendistribusian itu tidak akan berjalan dengan baik. Jika, tanpa adanya penjagaan rantai dingin yang menjadikan kunci suksesnya vaksinasi. Sebab vaksin covid 19 harus berada di suhu 2 sampai 8 derajat celcius.

“Itu dari Jakarta samapai Dinas Kesehatan Sultra, sampai sekarang ada di Dinas Kesehatan Kota Kendari, sampai nanti didistribusikan ke Puskesmas serta sampai nanti disuntikan, itu suhunya tetap harus segitu”, katanya

Selain itu dia menambahkan, sarana dan prasarana dan tenaga untuk menvaksinasi itu kami siap

“Karena memang vaksinasi itu sudah menjadi program rutin kami. Jadi, kami ada memang Cold Chain, Vaccine Carrier dan lain sebagainya kami ada”, tambany

Vaksin Covid-19 tersebut akan dibagi persebaran wilayah fasilitas kesehatan. Tetapi, tempat pengambilan vaksinnya nanti berada di 15 puskesmas. Jadi, masing-masing rumah sakit, klinik dan laboratorium mengambil vaksin dimasing-masing di puskesmas wilayah kerja.

 

Reporter : Idris Efendi
Editor      : M Rasman Saputra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *