KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – DPRD Kota Kendari meminta Perisahaan Umum Daerah (Perumda) Pasar segera menyelesaikan persoalan di Pasar Andounohu.
Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari Jabar Aljufri mengatakan, pihaknya dalam waktu dekat akan segera memanggil Perumda Pasar Kendari untuk menjelaskan persoalan yang terjadi Pasar Andounohu.
Politisi Partai Keadilan Sejahtera ini mengungkapkan, pihaknya menginginkan persoalan ini bisa selesai dengan baik tanpa asa pihak yang dirugikan.
“Namun begitu dalam penyelesaian persoalan ini kami dari DPRD Kota Kendari juga akan melihat aturan mainnya apakah itu perda atau ada peraturan lainnya. Jadi persoalan ini bisa diselesaikan dengan baik,”jelasnya pada kendariaktual.com, Jumat (8/11/2024).
Jabar menuturkan, persoalan Pasar di Kota kendari ini memang sangatlah banyak. Bukan hanya di Pasar Andounohu tetapi juga dipasar lain di Kota Kendari.
Maka dari itu lanjut legislator asal Kecamatan Kambu dan Baruga ini, harus diduduki bersama antara seluruh stakeholder yang ada dan terkait persoalan ini.
“Insya allah kami dari Komisi II DPRD Kota Kendari akan bekerja maksimal untuk menuntaskan persoalan Pasar di Kota kendari,”tuturnya.
Reporter : M5
Editor. : Rasman