KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Asrun Tandena kembali terpilih sebagai Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perkumpulan Sambo Indonesia (Persambi) Sulawesi Tenggara (Sultra) secara aklamasi.
Sebanyak 13 Pengcab Persambi di Kabupaten dan Kota di Sultta menyatakan dukungannya kepada Asrun Tandena dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) di Hotel Plasa Kubra Kendari, Sabtu (11/3/2023).
Asrun Tandena kepada awak media setelah terpilih mengatakan, setelah terpilih menjadi ketua Pengprov Persambi Sultra pihaknya akan menyusun program kerja untuk kedepannya.
Tetapi program kerja yang akan dilakukan dalam.waktu dekat ungkapnya, pihaknya akan mempersiapkan atlit sambo Sultra untuk tampil di Pra PON juni mendatang di Solo.
“Setelah Musprov ini saya akan segera menyiapkan para atlit untuk tampil di Pra PON juni ini. Selain itu kami akan segera menyusun program kerja yang baru,”jelasnya di Hotel Plasa Kubra Kendari, Minggu (11/3/2023).
Asrun menuturkan, sebagai olahraga baru di Sultra pihaknya menargetkan memberikan prestasi maksimal bagi daerah diajang Pra PON juni nanti.
“Meski kategori cabang olahraga baru di Sultra saya akan membuktikan mampu meloloskan atlit ke PON dan meraih medali di PON XXI mendatang,”tuturnya.
Reporter : Idris
Editor : Rasman