KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – ASR dan Asli Kendari memberikan bantuan seng kepada warga di RT 3 Kelurahan Dapu-Dapura Kecamatan Kendari yang menjadi korban angin puting beliung beberapa hari lalu.
Ketua Dewan Pembina Asli Kendari Abdul Rasak mengatakan, bantuan seng kepada warga yang menjadi korban puting beliung ini merupakan bentuk kepedulian dari ASR dan Asli kepada warga yang menjadi korban bencana.
“Kami harapkan dengan adanya bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terkena bencana,”jelasnya pada kendariaktual.com, Selasa (27/12/2022).
Mantan Ketua DPRD Kota Kendari ini mengungkapkan, selain untuk meringankan beban masyarakat yang terkena bencana, pihaknya juga memiliki tujuan untuk mempererat tali silaturahmi dengan masyarakat.
“Masalah bantuan yang kami berikan ini bagi kami nomor 2. Tetapi yang paling penting adalah bagaimana menjalin silaturahmi dengan baik diantara masyarakat kota kendari bersama kami ASR dan Asli Kendari,”ujarnya.
Sementara itu warga RT 3 Kelurahan Dapu-Dapura yang menerima bantuan Tuti Saleh menuturkan, pihaknya sangat berterima kasih dengan kepedulian yang diberikan kepada ASR dan Asli Kendari.
“Kepedulian dari ASR dan Asli Kendari sangatlah kami syukuri. Untuk itu kami dari masyarakat berterima kasih dengan perhatian yang diberikan ke kami,”tuturnya.
Penulis : Rasman