KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Anggota DPRD Kota Kendari Andi Sulolipu mengatakan kesiapannya mendampingi Abdul Rasak dalam Pemilihan Wali Kota Kendari 2024 mendatang. Niatan ini disampaikan saat Buka Puasa bersama dengan Warga di Kelurahan Abeli, Kamis (29/4/2021).
Menurutnya, figur Abdul Rasak merupakan putra terbaik yang ada di Kota Kendari. Jadi sudah menjadi tanggung jawab bersama bagi warga di Kelurahan Abeli untyk mengantarkan Abdul Rasak menjadi Wali Kota Kendari.
“Saya mengenal pak Abdul Rasak baru satu tahun selama saya menjadi anggota DPRD kota Kendari. Figur pak Rasak bagi saya adalah panutan sosok seorang politisi yang santun,”jelasnya dalam sambutannya saat Buka Puasa bersama Asli Kendari dan ASR di Kelurahan Abeli, Kamis (29/4/2021)
Politisi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan ini menuturkan, salah satu langkah untuk mendekatkan abdul Rasak dan dirinya adalah dengan menjalin silaturahmi dengan masyarakat. Salah satunya dengan melaksanakan buka puasa bersama dengan warga di Kelurahan Abeli.
“Bila puasa di Kelurahan Abeli ini kami berharap akan dapat memperkuat tali silaturahmi antara bapak Abdul Rasak dan saya,”tuturnya
Sementara itu dewan pembina Asli Abdul Rasak menuturkan, kegiatan buka puasa bersama ini dilaksanakan merupakan rangkaian safari ramadhan Asli Kendari dan ASR serta Gempar.
“Bulan Suci Ramadhan ini tentunya hubungan silatuhrahmi antara saya dan pak Andi Sulolipu besan masyarakat di Kelurahan ini sebagai.umat muslim pacu ibadah denhan sebaik mungkin,” tuturnya.
Reporter : Muhammad Iqra
Editor : M Rasman Saputra