Musda ke V, Pimpinan DPD PAN Kolut dan Konawe Belum Jelas

Politik319 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Musyawarah Daerah (Musda) V Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) seluruh Sulawesi Tenggara (Sultra) dipimpin langsung Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PAN, Zulkifli Hasan secara virtual dari Jakarta.

Musda yang diselenggarakan secara virtual itu berjalan lancar, sebanyak 15 kabupaten/Kota sudah mempunyai nahkoda, namun lain dengan Kabupaten Kolaka Utara dan Kabupaten Konawe, hingga musda usai, pimpinan kedua DPD tersebut belum juga ada.

Kekosongan DPD PAN di daerah tersebut disebabkan anggota yang masih berunding untuk memilih ketua.

Ketua umum PAN, Zulkifli Hasan mengungkapkan formatur DPD Kabupaten Konawe dan Kolaka Utara masih akan didiskusikan lebih lanjut.

“Nanti kita rundingkan kembali DPD yang belum diputuskan ketua umumnya,” ucapnya dalam teleconference, Selasa (23/2/2021).

Senada dengan itu, ketua DPW PAN Sultra, Abdurahman Shaleh mengatakan, DPD yang belum jelas pimpinannya bakal diputuskan oleh DPP.

“Itukan tadi sudah disebutkan nama-nama pengurusnya, nanti juga dalam waktu dekat akan diputuskan oleh di DPP,” jelasnya saat ditemui disalah satu hotel di Kota Kendari.

Sementara 15 DPD yang sudah memiliki nahkoda yaitu, Kota Kendari dipimpin Asrizal, Konawe Selatan dipimpin Nadira, Bombana dipimpin Tafdil, Muna dipimpin Baharuddin, Muna Barat dipimpin La Ode kKoso, Buton Utara dipimpin Rusman Basri, Buton dipimpin La Ode Rafiun, Wakatobi dipimpin Muhammad Iqbal, Buton Tengah dipimpin Adam, Buton Selatan dipimpin Sofiyan Kaifa, Baubau dipimpin Kamil Adi Karim, Kolaka dipimpin Parmin Dasir, Kolaka Timur dipimpin Rahmatiah Lukman, Konawe Utara dipimpin Rauf dan Konawe Kepulauan dipimpin Musdar.

 

Reporter : Muhammad Iqra
Editor : Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *