KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Buah mengkudu adalah salah satu tanaman yang banyak ditemukan di Sulawesi Tenggara (Sultra) akan tetapi, tidak semua masyarakat tahu bahwa buah mengkudu memiliki banyak khasiat bagi kesehatan.
Ini lah khasiat buah mengkudu dikutip dari bola.com, tokopedia.com, dan detikhealth.com,
1.Meningkatkan Kesehatan Otak
Manfaat buah mengkudu yang pertama adalah dapat meningkatkan kesehatan otak. Mengkudu memiliki efek terapeutik pada neurodegenerasi.
Mengonsumsi jus mengkudu dipercaya mencegah sel-sel otak mati dengan mendukung kesehatan mitokondria. Selain itu, kandungan antioksidan pada mengkudu memiliki khasiat melawan stres oksidatif, yang dapat membahayakan neuron.
Penelitian yang dilakukan di Jepang menyatakan mengkudu dapat melindungi otak dari penurunan fungsi kognitif yang disebabkan oleh stres.
Mengonsumsi mengkudu juga membantu memerangi masalah terkait lainnya, seperti stres, kecemasan, dan dapat membantu dalam pengobatan depresi.
2. Menjaga Kesehatan Jantung
Mengkudu memiliki khasiat mendukung kesehatan jantung dengan menurunkan kadar kolesterol dan mengurangi peradangan. Memiliki kadar kolesterol jahat (LDL) yang berlebihan dapat meningkatkan risiko penyakit jantung, seperti peradangan kronis.
Selain itu, kandungan antioksidan yang ada di dalam mengkudu dapat mengurangi kadar kolesterol tinggi. Mengonsumsi mengkudu selama 30 hari dua kali sehari menunjukkan hasil penurunan kolesterol.
Hasil ini menunjukkan efek penurun kolesterol dari mengonsumsi mengkudu hanya berlaku untuk perokok berat. Masih diperlukan lebih banyak penelitian tentang mengkudu dan kolesterol.
3.Meningkatkan Kekebalan Tubuh
Seperti telah disebutkan sebelumnya bahwa mengkudu adalah sumber vitamin C yang bermanfaat bagi sistem kekebalan tubuh kita.
Vitamin C dalam buah noni mendukung sistem kekebalan tubuh dengan melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas dan racun yang berasal dari lingkungan sekitar kita.
Rutin mengonsumsi jus mengkudu selama delapan minggu, terbukti meningkatkan aktivitas sel imun dan mengurangi tingkat stres.
Rasa buah mengkudu pahit dan biasanya diminum dengan jus dengan kadar gula rendah. Meski pahit, buah mengkudu memiliki banyak manfaatnya. Salah satunya untuk pengidap diabetes.
4. Kanker
Penelitian awal menunjukkan bahwa, mengambil 6-8 gram buah mengkudu setiap hari dapat meningkatkan fungsi fisik, kelelahan, dan rasa sakit pada pengidap kanker stadium lanjut. Namun, buah mengkudu tampaknya tidak mengurangi ukuran tumor.
5. Kerusakan Tulang Belakang Terkait Usia (spondylosis serviks)
Penelitian awal menunjukkan bahwa, mengonsumsi jus buah mengkudu dengan fisioterapi selama 4 minggu dapat mengurangi nyeri leher dan meningkatkan fleksibilitas leher. Namun, pengobatan dengan fisioterapi saja dapat menimbulkan rasa sakit.
6. Atasi Mual
Buah mengkudu dapat mengatasi mual. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa buah mengkudu mengurangi mual setelah operasi. Namun, tampaknya tidak memengaruhi muntah.
Jus buah mengkudu dikenal dengan antioksidan tingkat tinggi. Antioksidan mencegah kerusakan sel yang disebabkan oleh molekul yang disebut radikal bebas. Tubuh kamu membutuhkan keseimbangan antioksidan dan radikal bebas yang sehat untuk menjaga kesehatan yang optimal.
Para peneliti menduga bahwa, manfaat kesehatan potensial dari jus buah mengkudu kemungkinan terkait dengan kuatnya sifat antioksidan. Kandungan antioksidan utama dalam buah mengkudu termasuk beta karoten, iridoid, dan vitamin C, dan E.
Reporter: Wa Kariabi
Editor : M. Rasman Saputra