ARS : Mari Beradu Gagasan, Bukan Saling Mencaci

Buton Utara274 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, BURANGA – Deklarasi RIDA (Ridwan-Ahali) Sebagai Pasangan calon Bupati dan wakil bupati Buton Utara (Butur) periode 2021/2026 dihadiri langsung oleh ketua DPW PAN Sultra yakni Abdul Rahman Saleh (ARS) juga sebagai ketua DPR Provinsi Sultra

Dalam orasi politiknya dihadapan ribuan pendukung Paslon “RIDA”, Abdul Rahman Saleh mengajak masyarakat agar untuk tidak saling menghujat maupun mencaci satu sama lain

“Mari Kita bersaing dengan program-program, ataupun gagasan-gagasan yang cerdas. kita tidak boleh saling menghardik calon yang lain, mereka adalah sahabat kita semua” ujar Abdul Rahman

Lanjut Dia, Tim sukses harus mendekati dengan hati, dengan cara-cara yang beradap karna pasangan “RIDA” orang yang beradab

“Sampaikan kepada semua, berikan senyummu kepada masyarakat yang datang dirumah, tapi pada 9 Desember nanti berikan pilihanmu kepada RIDA” ungkapnya dengan penuh semangat

Sementara itu, Ridwan Zakaria, dalam kesempatannya mengatakan kelak jika terpilih nanti ia akan menciptakan lapangan kerja bagi masyarakat Butur

” insyallah jika kami terpilih, langkah awal yang akan kami lakukan adalah menciptakan lapangan kerja karena yang terpenting adalah lapangan kerja” kata Ridwan Zakaria dalam orasi politiknya di lapangan Desa wa ode angkalo, Minggu, 6/09/2020

Menurut Dia, Untuk dapat menciptakan lapangan kerja tentunya peningkatan Sumber Daya manusia (SDM) sangat penting

” SDM kita harus ditingkatkan, agar Butur lebih maju dan bisa bersaing dengan daerah lain” ucapnya

Untuk siketahui, Deklarasi Paslon dengan akronim “RIDA” (Ridwan-Ahali) tersebut di Hadiri oleh petinggi Partai pengusung yakni ketua DPW PAN Sultra Abdul Rahman Saleh, Pengurus DPP Golkar Bidang Pemenangan Pemilu(Bappilu) Wilayah Sulawesi tenggara Sucianti Suaib Saenong, Ketua DPD PAN Buton Utara M Rukman Basri Zakaria, Ketua DPD 2 Golkar Buton Utara Sujono, Ketua DPC Demokrat Butur, Muliadin Salenda serta perwakilan Partai Nasdem Buton Utara sebagai partai pendukung

Reporter : Deni

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *