Ketersediaan Bahan Pokok di Indogrosir Aman Menyambut Bulan Ramadhan

Ekobis371 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Ketersediaan bahan pokok di Indogrosir yang merupakan salah satu pusat perbelanjaan di kota Kendari aman dalam menyambut bulan Ramadhan.

Member service Indogrosir, Beto mengatakan, kebutuhan menyambut bulan puasa sudah aman untuk konsumen indogrosir di kota Kendari.

“Dalam menyambut bulan Ramadhan, Insyaallah bahan-bahan dari kami aman, khususnya sembako ataupun kebutuhan bulan puasa seperti terigu, susu, DHT, gula, minyak. Akan aman menjelang bulan puasa,” Jelasnya pada kendariaktual.com, Minggu (23/22/2025).

Beto menyampaikan, harga sembako sejauh ini masih normal dan tidak ada yang mengalami kenaikan harga.

“Untuk harga sendiri sejauh ini masih normal-normal saja, dan belum ada yang mengalami kenakan harga,”ujarnya.

Beto menjelaskan, jelang ramadhan indogrosir telah menyediakan berbagai macam promo menarik yang dapat dinikmati oleh konsumen-konsumen dan member indogrosir

“Untuk kedepannya akan ada banyak promo yang disediakan seperti potongan harga untuk yang memenuhi sale belanja yang telah ditentukan, juga akan ada hadiah-hadiah menarik tiap harinya,”terangnya.

 

Reporter : Nasma
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terkait