Kasarnas Kendari Tutup Pelatihan Potensi SAR

Basarnas, Kendari1824 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI  – Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Basarnas (Kasarnas) Kendari Hidayat menutup pelatihan potensi SAR, Sabtu (24/6/2023) di gedung Pramuka Sultra.

Dalam sambutannya Hidayat mengatakan, tujujian pelatihan potensi SAR ini untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan tentang pertolongan pertama (First Aid) bagi para potensi sar di wilayah Sulawesi Tenggara (Sultra).

Selain itu ungkapnya, pelatihan potensi SAR ini diharapkan bisa meningkatkan kemampuan masyarakat yang berpotensi melakukan pencarian dan pertolongan dalam melaksanakan evakuasi, berbagi pengalaman sekaligus menjalin sinergi dan soliditas antara KPP Kendari dengan potensi pencarian dan pertolongan di wilayah Sultra.

“50 orang peserta pelatihan Potensi SAR ini saya harapkan bisa menerapkan hasil pelatihan yang mereka dapatkan secara baik ketika terjadi kejadian yang membutuhkan  keahliannya,”jelasnya pada kendariaktual.com, Sabtu (24/6/2023).

Dituturkannya, pelatihan ini merupakan bentuk pembelajaran awal, dengan harapan setelah menyelesaikan program pelatihan ini para peserta nantinya akan memiliki sikap mental sebagai potensi sar dibidang kemanusiaan.

Selain itu tambahnya, peserta pelatihan ini mampu mengaplikasikan seluruh teori dan keterampilan yang telah didapat selama Pelatihan sehingga bisa dibutuhkan pada saat terjadi kecelakaan dan bencana di wilayah kerja Kantor Pencarian dan Pertolongan Kendari.

 

Penulis : Rasman 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *