Pemkot Kendari Diminta Pastikan Ketersediaan Sembako

Advetorial1229 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – DPRD Kota Kendari meminta Pemerintah Kota (Pemkot) untuk memastikan ketersediaan sembilan bahan pokok (sembako) bagi masyarakat di ibukota Sulawesi Tenggara ini.

Wakil Ketua Komisi II DPRD Kota Kendari Sahabuddin mengatakan, sangatlah penting untuk dilakukan pengecekan secara berkala untuk ketersediaan sembako di Kota Kendari. Sehingga dapat diketahui bagaimana perkembangan harga dan ketersediaan stok.

Selain itu katanya, perkembangan harga dapat diawasi dengan maksimal. Sebab jika pemantauan ketersediaan sembako tidak dilakukan secara maksimal, bisa saja menimbulkan kenaikan harga secara sepihak lantaran terjadinya kelangkaan sembako ditingkat masyarakat.

DPRD Kota Kendari
Sahabuddin

“Ketersediaan sembako ini mesti terus dilakukan pengawasan. Dengan begitu jika terjadi kenaikan harga sembako dapat diidentifikasi penyebabnya dan bisa dicarikan solusi yang tepat untuk mengatasinya,”jelasnya pada kendariaktual.com, Rabu (10/5/2023).

Politisi Partai Golkar ini menuturkan, salah satu solusi yang bisa dilakukan untuk mengatasi persoalan harga sembako yang naik dengan melakukan kerjasama dengan daerah tetatangga.

Hal ini dilakukan lanjut legislator asal Kecamatan Mandonga dan Puwatu ini, karena Kota Kendari masih tergantung oleh pasokan dari daerah tetangga seperti konawe dan konawe selatan.

“Saat ini selain menjaga stabilisasi harga, DPRD dan Pemkot Kendari juga berupaya meningkatkan daya beli masyarakat di Kota Kendari, “tuturnya.

Alda Kesutan Lapae

Sementara itu Kadis Perdagangan Koperasi dan UMKM Kota Kendari, Alda Kesutan Lapae menerangkan, harga bahan-bahan pokok relatif stabil seperti minyak goreng, gula pasir dan tepung terigu, serta stok bahan lainnya pada ketiga distributor tersebut.

“Untuk harga di pasar ada yang naik turun tetapi masih dalam harga rata-rata yang wajar, kalau dari pihak distributor sendiri bahkan untuk tahun depan persediaannya masih mampu,” bebernya.

Namun begitu tambahnya, pihaknya terus melakukan pengawasa terhadao ketersediaan stok dan harga sembako di Kota Kendari. (adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *