ASR dan ASLI Kendari Safari Ramadhan di Pondambea

Ramadhan2328 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Organisasi Masyarakat Aku Sahabat Rakyat (ASR) dan ASLI Kendari melaksanakan Safari Ramadjan di Kelurahan Pondambea Kecamatam Kadia, Sabtu (15/4/2023).

Ketua Dewan Pembina ASLI Kendari Abdul Rasak mengatakan, dibulan suci Ramadhan ini adalah momentum untuk menjalin silatuhrahmi dengan masyarakat di Kota Kendari.

Untuk itu katanya, pihaknya sangat berharap dengan Safari Ramadhan ini akan lebih mendekatkan masyarakat di Kwlurahan Pondambea dengan ASR dan ASLI Kendari.

“Kegiatan Safari Ramadhan ini kami laksanakan untuk mendengarkan aspirasi masyarakat dan akan memperjuangkannya,”jelasnya dalam sambutannya, Sabtu (15/4/2023).

Mantan Ketua DPRD Kota Kendari ini menuturkan, saat ini dirinya dan Andi Sulolipu masih anggota DPRD Kota Kendari. Tetapi pihaknya senantiasa memperjuangkan aspirasi masyarakat Kota Kendari.

Jadi lanjutnya, jika pada Pemilihan Wali Kota 2024 mendatang dengan dukungan masyarakat di Kelurahan Pondambea maka pihaknya akan lebih maksimal lagi merealisasikan aspirasi masyarakat.

“Jika saya dan Bapak Andi Sulolipu sudah menjadi Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kendari. Maka akan lebih baik lagi kami menjadikan kota kendari yang lebih baik lagi disegala sektor,”tuturnya.

Rasak menambahkan, dalam kesempatan ini pihaknya juga menyampaikan salam ketua Dewan Pembina ASR, Andi Sumangerukka yang belum sempat bersama masyarakat dalam safari Ramadhan di Kelurahan Pondambea.

SAFARI RAMADHAN – Wakil Ketua Dewan Pembina ASLI Kendari Andi Sulolipu menyampaikan sambutannya dalam safari Ramadhan di Kelurahan Pondambea. FOTO : ASTIN / KENDARIAKTUAL.COM

Sementara itu Wakil Ketua Dewan Pembina ASLI Kendari Andi Sulolipu menukaskan, dalam safari Ramadhan ini pihaknya menginginkan masyarakat di Kelurahan Pondambea bisa bersama-sama ASR dan ASLI di 2024 mendatang.

“Dengan kebersamaan kita antara ASR dan ASLI Kendari dengan masyarakat Kelurahan Pondambea akan menjadikan kota Kendari yang lebih baik dan Sultra yang sejahtera, “tukasnya.

Reporter : Astin
Editor      : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *