Safari Ramadhan di Masjid Raya Al Kautsar, Ini Pesan Wali Kota

Ramadhan751 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Bulan suci Ramadan adalah bulan yang penuh ampunan dan pahala yang berlipat ganda. Bulan ini menjadi kesempatan bagi umat muslim untuk berbenah diri dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

Walikota Kendari Sulkarnain kadir dalam ceramahnya menyampaikan bahwasanya kita sebagai umat muslin harus senantiasa mensyukuri nikmat bulan suci Ramadan dan juga dimaknai dalam kehidupan sehari-hari.

“Hikmah Ramadan ini untuk mengekspresikan padandangan dan pendapat kita di era keterbukaan informasi, namun kita harus selalu senantiasa mempersiap diri dengan perkembangan yang ada,” kata ia dalam  keterangannya saat menyampaikan ceramah di masjid Al-Kautsar Kendari Kamis malam (14/4/22).

Lebih lanjut orang nomor satu di Kota Lulu ini mengajak kita untuk selalu memastikan apa yang kita nyatakan dan tuangkan di dalam kehidupan sehari-hari terutama di media sosial, dapat memberikan manfaat untuk orang -orang disekitar kita.

“Kalau kita bersyukur maka allah akan menambahkan nikmatnya untuk kita. Tentu banyak hikmah yang bisa kita dapatkan di bulan ini dari berbagai sumber dan ulama kita,” katanya.

Ada dua hal yang sering kita lupa akibat dari kondisi saat ini

“Saat ini kita hidup di era keterbukaan informasi, orang sangat bebas dan terbuka ruang yang luas untuk berpendapat. Namun, kita harus selalu berhati-hati karena kita kerap kali menyaksikan bahwa informasi yang beredar bisa membuat kita menjadi tidak harmonis,” ucapnya.

Tak lupa ia juga mengingatkan, umat muslim untuk terus mengikuti ajaran dan sunnah-sunnah Rasulullah SAW. Dengan menghindari dua hal yang paling dekat dengan kehidupan sehari-hari, namun sering kali kita lupakan akibat terbawa arus kondisi saat ini.

“Gibah, puasa bisa mengantarkan kita untuk terhindar dari perilaku ini. Sebab dibulan ini kita cenderung memfokuskan diri untuk beribadah dan menjauhi sega hal-hal yang dapat merusak pahala Ramadan,”terangnya.

Selain itu kata orang nomor sati di kota kendari ini  Fitnah, sodara atau orang lain. Sering kali tanpa sadar  hal ini sering terjadi dalam pergaulan kita. Contohnya adalah penyebaran informasi yang belum jelas kebenarannya di media sosial yang dapat menyasar ribuan orang dalam kurun waktu yang singkat. Untuk itu dibulan yang baik ini kita dapat menahan diri untuk meminimalisir perbuatan-perbuatan demikian.

Diakhir cermahnya Ketua DMI Kota Kendari ini berharap bulan Ramadan ini dapat memberikan kita syafaat, untuk terus berbenah diri. Serta selalu bijak dalam beraktivitas di dunia maya dan menjadi masyarakat yang unggul.

“Semoga bulan ini menjadi wahana untuk melatih diri kita untuk selalu menjaga perbuada, kata, dan tingkah laku kita. Setelah bulan Ramadan ini kiranya kita dapat menjadi pribadi yang lebih produktiv dan bisa menghadirkan kebaikan di sekililing kita,” pungkasnya.

Reporter : Erviana Hasan
Editor       : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *