Dua Pemain Eks PON Sultra Dipinjam UPI Bandung

Berita813 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Dua pemain putri Softball Sulawesi Tenggara (Sultra) pada PON XX lalu di Papua Sandra Gun (Pitcher) dan Delistiani (Outfield) dipinjam oleh tim Softball UPI Bandung untuk bermain di Kejuaraan Red Fox National Championship XVIII 2022.

Ketua Pengurus Provinsi (Pengprov) Perserilkatan Baseball dan Softball Seluruh Indonesia (Perbasasi) Sultra Pahri Yamsul mengatakan, tim softball UPI Bandung telah bersurat ke Pengprov untuk peminjaman kedua pemian putri Sultra tersebut.

“Kedua pemain ini adalah pemain muda potensial yang Sultra miliki saat ini. Jadi dengan dipinjamnya kedua pemain ini merupakan suatu kesukuran buat Sultra karena kedua bisa menambah jam terbang bertandingnya, “jelasnya, pada kendariaktual.com, Sabtu (8/1/2022).

Pahri mengungkapkan, seorang pemain akan semakin matang bermain dengan banyaknya game yang diikutinya. Jadi Pengprov Perbasasi Sultra sangat bersukur dengan adanya kepercayaan dari tim Softball UPI Bandung menggunakan pemain asal Sultra di timnya.

Selain itu ungkapnya, kalau selama ini tim luar banyak meminjam pemain putra Sultra, tetapi saat ini pemain putri Sultra juga sudah mulai dilirik untuk bermain di tim luar Sultra. Hal ini tentunya menjadi bukti bahwa pemain putri Sultra suidah menunjukkan kemampuan yang sangat baik.

“Sebelumnya ada tujuh pemain junior kita yang bermain di kejuaraan antar SMA di Bandung. Kedepannya saya berharap akan banyak pemain Sultra yang dipercaya bermain memperkuat tim atau klub Softball di luar Sultra,”tuturnya.

 

Penulis : Rasman

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *