Tingkatkan Potensi Pasar, Pemuda di Baubau Gelar Pameran UMKM

Baubau347 Dilihat

KENDARIAKTUAL.COM, BAUBAU – Para pemuda di Kecamatan Lea Lea Kota Baubau. Optimis tingkatkan potensi pasar dengan pagelaran pameran Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang di laksanakan sejak 24 Desember hingga 3 Januari mendatang.

Wakil Walikota Baubau Ahmad Monianse, juga turut hadir dan mengapresiasi gerakan pemasyarakatan UMKM tersebut. Didampingi Kepala Dinas Pariwisata, Kepala Dinas Koperasi dan UMKM, serta Camat Lea Lea.

“kegiatan pameran UMKM seperti ini dapat memberikan manfaat kepada masyarakat. Selain itu juga, bisa menggali potensi sektor perekonomian di Baubau,” ungkap Ahmad Senin (27/12/2021).

Menurutnya, para pemuda memegang peranan yang penting untuk menggerakan roda perekonomian melalui sektor UMKM. Tak luput, Pemerintah kota Baubau pun terus berupaya dan konsisten dalam mengembangkan UMKM sebagai sektor ekonomi kreatif, sehingga dapat menambah roda pendapatan daerah di kota Baubau.

“Dengan adanya hal-hal seperti ini memang sangat baik untuk menggerakkan roda perekonomian terutama di sektor UMKM,” bebernya.

Sementara itu Ketua Panitia Pelaksana Rammad mengungkapkan. Pameran UMKM ini merupakan upaya generasi pemuda di Kota Baubau dalam meningkatkan potensi pasar terhadap para pelaku UMKM di wilayah tersebut.

”Ini merupakan agenda pertama kali dibuka untuk tahun 2021. Saya sangat bangga karena kegiatan pameran UMKM ini mendapat perhatian dan respon yang positif oleh pemerintah serta berbagai pengunjung masyarakat kota Baubau,” kata Rammad.

Untuk itu mereka berharap kegiatan ini dapat memberikan motivasi bagi para pelaku UMKM laimnya. Sebagai upaya untuk lebih meningkatkan semangat dan rasa cinta pada produksi dalam negeri.

Reporter : Erviana Hasan
Editor      : Wahyu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *