KENDARIAKTUAL.COM, KENDARI – Dinas Pemadam Kebakaran (Disdamkar) Kota Kendari melakukan penyemperitan disinfektan ke rumah-rumah warga di Ibukota Sulawesi Tenggara ini. Hal ini dilakukan untuk mencegah mewabahnya covid-19.
Kepala Disdamkar Kota Kendari Junaidin Umar mengatakan, penyemperotan disinfektan di rumah warga ini merupakan instruksi langsung dari Wali Kota Kendari. Wali Kota Kendari menginstruksikan untuk memutus rantai wabah covid-19 diperlukan penyemprotan dilingkungan masyarakat.
“Kami baru dua hari lalu menuntaskan penyemperotan disinfektan di rumah masyarakat di Kota Kendari. Penyemprotan ini kami lakukan selama dua minggu,”jelasnya, di ruang kerjanya, Jumat (7/8/2020).
Junaidin menuturkan, penyemperotan disinfektan dirumah warga ini merupakan yang kedua kalinya dilakukan oleh Disdamkar Kota Kendari. Sasaran penyemperotan ini adalah pemukiman yang pandat penduduknya di Kota Kendari.
“11 Kecamatan yang ada di Kota Kendari seluruhnya sudah kami lakukan penyemperotan. Kami berharap dengan penyemperotan ini bisa memutus mata rantai penyebaran Covid-19,”tuturnya.
Tingkat penerimaan masyarakat saat Disdamkar melakukan penyemperotan lanjutnya, sangatlah antusias. Bahkan dua hari terakhir ini pihaknya sudah mendapatkan telpon dari masyarakat yang meminta agar wilayahnya dilakukan penyemperotan disinfektan.
“Kebanyakan yang telpon kami adalah ibu-ibu, mereka memita agar lingkungannya dilakukan penyemperotan disinfektan,”tukasnya.
Reporter : Rezky